Tips Bahasa Tubuh Buat Kencan

Tips Bahasa Tubuh Buat Kencan? apa ini? Ini adalah bahasa dimana kamu tidak membutuhkan kata-kata. Bahasa Tubuh Buat Kencan telah digunakan wanita selama ratusan tahu untuk menarik pria yang mereka sukai. Menjadi ahli dalam bahasa tubuh buat kencan akan membuat kamu memiliki skill untuk menarik pria yang tepat dan mengirimkan sinyal cepat pergi pada pria yang salah. Jadi harus hati-hati juga ya, Berikut Tips Bahasa Tubuh Buat Kencan spesial dari Inyong...


Kontak Mata

Semakin banyak kontak mata yang kamu buat dengan target akan semakin baik. Mulai dengan lirikan dan kedipan mata. Lalu, mulai dengan kontak mata langsung. Sekali dia berpaling untuk bertemu dengan pandangan matamu, secepatnya rendahkan matamu dan senyum pada diri sendiri. Hal ini akan memberitahukan padanya kalau kamu sedang memperhatikannya dan kamu merasa malu ketahuan olehnya. Berikutnya cobalah tangkap pandangan matanya lalu beri senyuman singkat.

Jika ada pria yang memberikanmu pandangan itu dan kamu tidak tertarik, palingkan wajahmu dan jangan lihat dia kembali. Selagi melakukan pembicaraan, melihat ke arah langit-langit dan ke sekeliling ruangan juga menunjukan ketidaktertarikan.

Kesan Pertama Tak Pernah Salah


Kamu meninggalkan rumahmu dan bersiap untuk pergi ke sebuah pesta saat kamu melihat tetanggamu yang menawan dan dia tidak memberikan lirikan yang kedua padamu. Kenapa? Karena kamu tidak berdandan dengan baik. Saat kamu masuk ke dalam sebuah ruangan, kebanyakan orang akan melihat siapa yang datang. Di sinilah kamu harus membuat sebuah kesan. Melihat sisi terbaikmu akan membuatmu merasakaan saat terbaikmu jadi pastikanlah sebelum kamu melangkah keluar dari pintu depanmu, lihat yang terbaik dari mu. Kamu tidak pernah tahu, kamu mungkin akan menarik perhatian tetangga yang menawan itu.

The Hand Job (no, not what you are thinking!)

Bahkan tanpa kontak langsung, tanganmu dapat mengirimkan sinyal yang sangat kuat. Ada beberapa cara untuk memperlihatkan bahwa kamu ingin mengenal seseorang. Membiarkan tanganmu tidak mencengkeram akan memperlihatkan bahwa kamu terbuka untuknya. Menggunakan tanganmu untuk menggenggam benda, seperti gagang gelasmu, ikat rambutmu, atau lengan bajumu, bisa berupa aksi sensual. dan untuk yang berani, coba mengangkat bulu-bulu halus di jaketnya, menyentuh dia di titik yang tepat, atau menggunakan sentuhan kecelakaan saat mencoba mengambil garam.

Tangan dimasukan ke dalam saku, membersihkan kacamata atau digenggam menjadi kepalan tinju adalah semua pertanda buruk dan sinyal untuk pindah.

Berdiri

Posturmu adalah salah satu dari sinyal yang paling kuat yang kamu transmisikan. Sebuah postur yang terbuka adalah bukti dari seorang yang terbuka.menghadapkan badan ke orang yang kamu ajak bicara, meletakan kakimu rata dengan lantai dan mencondongkan badan ke depan adalah tanda ketertarikan.

Menyilangkan lengan, mengangkat minuman dengan tinggi di depanmu, memutar tubuhmu ke arah lain atau mengistirahatkan kakimu di atas ibu jari kakimu akan memberitahukan bahwa kamu tidak tertarik.

Beberapa ekstra tips

Semoga sekarang kamu memiliki rencana untuk menyerang, atau saat yang terbaik untuk melambaikan bendera putih. Ini adalah beberapa tips saat mencoba menyempurnakan bahasa tubuhmu :


  • Kamu akan sadar bahwa hal-hal akan menjadi baik saat kamu mulai “mencerminkan” bahasa dan isyarat tubuh yang satu dan yang lainnya.
  • Jangan menggodanya dengan menawarkan lebih dari apa yang anda rencanakan. Hal ini dapat menuntun kepada situasi yang kurang baik.
  • Jika kamu mencoba tanganmu padanya, dan dia tidak merespon, segera batalkan misinya.
  • Mengikuti dia semalaman hanya akan menunjukan kamu putus asa.

Dan akhirnya, kalau semua usaha tersebut diatas masih gagal, Inyong sarankan belilah t-shirt yang bertuliskan, “Looking for Love”


by: Denny Iswanto

You liked this post? Subscribe via RSS feed and get daily updates.

1 comments:

  1. mantab... cing tipsnya

Post a Comment